SELAMAT DATANG DI BLOG RIDWAN EFENDI

Selasa, 30 November 2010

artikel : JANGAN KAWIN SAMA YG TIDAK SUNAT..

JAKARTA, kompas..com —
Sunat dikatakan dapat membantu mengurangi risiko seperti penyakit menular seksual.

Namun ternyata tak hanya itu. Sunat juga mengurangi risiko terkena kanker penis. Dengan kata lain, para pria yang tidak sunat berisiko terkena kanker penis.

Demikian diungkap Urolog Rumah Sakit Pusat Kanker Dharmais Jakarta Dr Rachmat B Santoso saat dihubungi melalui telepon, Jumat (15/5). “Penyebabnya adalah infeksi kronis pada orang yang tidak cirkumsisi (sunat),” kata Rachmat. Laki-laki yang juga berisiko adalah mereka yang pernah menderita herpes genitalis.
Persoalan utamanya adalah tidak higienisnya alat kelamin laki-laki karena kepalanya tidak terbuka.
Kebersihan daerah di bawah kulit depan glans penis tidak terjamin kalau tidak sunat.

Gejala yang dijumpai pada orang yang kena kanker penis adalah adanya luka pada penis, luka terbuka pada penis, dan merasa nyeri pada penis bahkan terjadi pendarahan dari penis.

Biasanya ini terjadi pada stadium lanjut. Ciri lain adalah tampak luka yang menyerupai jerawat atau kutil pada penis.
Pengobatan kanker penis bervariasi, tergantung kepada lokasi dan beratnya tumor.

Cara pertama adalah penektomi atau pemotongan, bisa sebagian bisa juga total. Rachmat mengilustrasikan, jika panjang penis 10 sentimeter dan yang terkena kanker hanya ujung penisnya maka yang panjang penis yang dipotong 2-3 sentimeter. “Tapi, jika yang kena kanker tiga perempat panjang penis, apa boleh buat penisnya harus dipotong habis,” katanya. Cara yang lain bisa berupa kemoterapi dan terapi penyinaran.

Rachmat mengingatkan, penyakit ini tidak boleh dianggap remeh oleh para lelaki. Menurut alumnus Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia ini, kanker penis banyak menyerang usia produktif, 30 tahun sampai 50 tahun.

Tersebut dalam hadis yang diriwayatkan oleh Abu Hurairah, Rasulullah Saw bersabda bahwa Nabi Ibrahim melaksanakan khitan ketika berusia 80 tahun dengan menggunakan kapak [HR Bukhari].

Tentu saja pada waktu itu belum ada teknologi modern seperti sekarang yang membuat sunat tidak terasa sakit, karena dikerjakan dengan orang yang ahli.

Sehingga kisah mengenai khitan yang dilakukan oleh Nabi Ibrahim tak perlu membuatmu takut. Namun kisah itu menunjukkan betapa kuatnya perintah untuk berkhitan bagi umat Islam sehingga Nabi Ibrahim pun yang sudah berusia lanjut mau melaksanakan perintah Allah tersebut, bahkan dengan alat yang menyeramkan seperti kapak.

Sunat atau khitan membawa manfaat bagi yang melakukannya. Seperti yang diungkapkan para ahli kedokteran bahwa khitan memiliki faedah bagi kesehatan karena membuang anggota tubuh yang dapat menjadi tempat persembunyian kotoran, virus, najis, dan bau yang tidak sedap. Air kencing mengandung semua unsur tersebut, sehingga ketika keluar melewati kulit yang menutupi alat kelamin, maka endapan kotoran dapat tertahan oleh kulit tersebut.
Bisa dibayangkan jika kulit tersebut tidak dibuang, betapa banyak endapan kotoran yang tersimpan di dalamnya.

Mengenai masalah hukum khitan ini terjadi beberapa perbedaaan pendapat, tetapi pendapat yang paling dekat dengan kebenaran adalah bahwa khitan bagi laki-laki hukumnya wajib sedangkan bagi wanita hukumnya sunnah. Letak perbedaan antara keduanya bahwa khitan bagi laki-laki membawa kemaslahatan yang kembali kepada salah satu syarat shalat yaitu kesucian; karena jika kulit penutup kepala kemaluan itu masih ada, air kencing yang keluar dari lubang kemaluan masih tersisa dan berkumpul di kulit penutup itu sehingga menjadi sebab iritasi atau setiap kali bergerak maka akan keluar sedikit demi sedikit sehingga menimbulkan najis.

Sedangkan bagi wanita tujuan dari khitan adalah untuk mengurangi rangsangan seksualnya, maka ini termasuk mencari kesempurnaan, bukan untuk menghilangkan kotoran.

Para ulama menyaratkan bahwa khitan diwajibkan kepada orang yang tidak takut berkhitan. Sedangkan bagi orang takut celaka atau sakit, maka hukumnya tidak wajib baginya, karena kewajiban tidak berlaku bagi orang yang lemah atau bagi orang yang takut binasa atau bagi orang yang takut celaka atau bahaya.

Dalil tentang kewajiban khitan bagi laki-laki adalah:

Pertama, diriwayatkan dalam banyak hadits bahwa Nabi Shallallahu Alahi wa Sallam memerintahkan kepada orang yang masuk Islam untuk berkhitan dan asal dari perintah adalah wajib.

Kedua, khitan adalah pembeda antara orang Islam dan orang Nasrani, hingga orang-orang Islam mengetahui siapa-siapa yang terbunuh di antara tentara-tentara mereka dalam peperangan dengan melalui khitan sehingga mereka berkata, "Khitan yang membedakan". Jika khitan menjadi pembeda maka hukumnya wajib karena perbedaan antara orang kafir dan orang Islam hukumnya wajib. Maka dari itu Nabi Shallallahu Alahi wa Sallam mengharamkan penyerupaan dengan mereka seperti yang disabdakannya,"Barangsiapa yang menyerupai suatu kaum maka dia adalah bagian dari mereka."

Ketiga, khitan adalah memotong sesuatu dari badan, dan memotong sesuatu dari badan adalah haram dan sesuatu yang haram tidak boleh dijadikan mubah kecuali dengan sesuatu yang wajib. Dengan demikian khitan menjadi wajib.

Keempat, khitan dilakukan oleh wali anak yatim , berarti ini memusuhinya dan memusuhi hartanya karena dia akan memberikan upah kepada orang yang mengkhitan itu. Seandainya khitan tidak wajib maka memusuhi harta dan badan anak yatim itu hukumnya tidak boleh. Bukti-bukti dari hadits dan logika menunjukkan atas wajibnya khitan bagi laki-laki.

Sedangkan bagi wanita, untuk mewajibkan khitan masih perlu dipertimbangkan lagi; pendapat yang paling kuat adalah wajib bagi laki-laki dan mulia bagi perempuan. Jika hadits ini shahih maka dia menjadi pembeda.

Sumber: Syaikh Muhammad bin Shaleh Al-Utsaimin, Fatawa arkaanil Islam atau Tuntunan Tanya Jawab Akidah, Shalat, Zakat, Puasa, dan Haji, terj. Munirul Abidin, M.Ag. (Darul Falah 1426 H.), hlm. 230 – 232.

Senin, 29 November 2010

Mari bersyukur atas Nikmat yang kecil

Jika harapan telah terkabulkan dan kesuksesan telah diraih, apa yang harus diperbuat?. Pertama kali yang penting dilakukan adalah bersyukur. Minimal hati dan bibir kita mengucapkan alhamdulillah. Kesuksesan dicapai tidak hanya merupakan buah dari kerja keras, pada hakikatnya kesuksesan adalah kemurahan Allah.
…”Ya, Tuhanku, berikan aku petunjuk agar aku dapat mesyukuri nikmat Engkau yang telah Engkau berikan kepadaku dan kepada ibu bapakku; dan supaya aku dapat berbuat amal saleh yang Engkau ridhai; berilah aku kebaikanyang akan mengalir sampai kepada anak cucuku. Sesungguhnya, aku bertobat kepada Engkau dan sesungguhnya, aku termasuk orang-orang yang berserah diri.” (QS. Al-Ahqaf: 15)
Rasa syukur tidak hanya akan berdampak terhadap “kesalehan” hubungan seseorang dengan Allah, tetapi juka akan berdampak pada tumbuhnya kematangan jiwa serta kedewasaan.
Dan janganlah kamu berjalan di muka bumi ini dengan sombong karena sesungguhnya, kamu sekali-kali tidak dapat menembus bumi dan sekali-kali kamu tidak akan setinggi gunung. (QS. Al-Isra’: 37)
Nabi Saw. bersabda, “Barang siapa yang tidak tahu berterima kasih (bersyukur) atas yang sedikit, maka dia tidak akan tahu berterima kasih atas yang banyak. Dan barang siapa tidak berterima kasih kepada manusia, berarti dia tidak bersyukur kepada Allah. Memperbincangkan nikmat Allah itu termasuk syukur dan tidak memperbincangkannya termasuk kufur. Jamaah itu adalahrahmat dan bercerai-berai itu adalah azab.” (HR. Abdullah bin Ahmad)
Dengan demikian, bersyukur perlu dilakukan, pertama kepada Allah, kedua kepada sesama manusia, ketiga kepada lingkungan sekitar, keempat kepada diri sendiri.
Bersyukur kepada Allah adalah sebagai kesadaran terdalam bahwa kamu mengakui semua harapan yang terwujud adalah karena perkenan Allah. Bersyukur kepada Allah dapat kamu lakukan dengan beberapa langakah. Pertama, ucapkan hamdalah (alhamdulillaahi rabbil aa’lamiin). Kedua, lakukan sujud syukur, Ketiga, ikuti aturan Allah atas apa yang kamu terima. Keempat, membicarakan nikmat dengan harapan dan berharap banyak kepada Allah (tanpa terjebak pada ujub, riya, dan takabur).
Bersyukur kepada manusia adalah karena melalui orang itulah Allah menggerakkan hatinya untuk menghantarkan apa yang kamu harapkan. Bersyukur kepada sesama manusia bisa dilakukan dengan beberapa hal. Pertama, mengucapkan terima kasih. Kedua, membalas budi. Ketiga, (jika orang yang jadi perantara kesuksesan kamu telah tiada) berbuat baiklah kepada keluarganya serta mendoakan mereka.
Beryukur kepada lingkungan adalah karena betapa situasi, kondisi, benda yang ada di sekitarmu, telah ditundukkan Allah guna menyukseskan dan mendukung kelancaran apa yang kamu harapkan.
“Sayangilah apa-apa yang ada di bumi, niscaya engkau akan disayangi oleh apa-apa yang ada di langit.” (HR. Bukhari Muslim)
Bersyukur kepada diri sendiri, kamu lakukan karena betapa diri kamu yang terdiri dari berbagai unsur, juga telah serempak untuk mengupayakan tercapainya apa yang kamu harapkan.
Karunia Allah atas anugerah yang diberikan, merupakan bekal motivasi yang tidak kecil. Oleh karena itu, karunia tersebut perlu dipelihara dan dikembangkan dengan semakin mendekatkan diri kepada Allah.

Minggu, 28 November 2010

SETIA TERHADAP PASANGAN

Tak mudah memang setia terhadap pasangan. Banyak yang harus dilakukan agar Anda berdua bisa tetap bahagia menjalani hubungan dengan dasar kesetiaan. Apa saja?

1. TANPA PAMRIH
Hal yang perlu Anda sadari dalam mencintai pasangan adalah “memberi dengan tulus.” Cinta adalah ketulusan hati. Untuk itu, tidak selayaknya menyelipkan pamrih demi keuntungan atau kesenangan sendiri. Misalnya, jangan berharap dengan mencintai pasangan, Anda lantas senantiasa harus diperhatikan. Atau, dengan mencintai pasangan, Anda berharap pasangan tidak berbuat kesalahan. Semua itu hanya akan menyakitkan diri Anda.

Ingat, mencintai berarti Anda “hanya” memberi, jadi jangan mengharapkan kembalian. Imbal balik dari pasangan akan datang dengan sendirinya bila Anda tulus mencintainya. Tidak perlu Anda berharap-harap, bukan? Dari rasa tanpa pamrih inilah, Anda akan mampu menjaga hati untuk tetap setia pada cinta Anda. Dari sinilah, Anda akan sanggup membahagiakan pasangan.

2. JANGAN BANYAK MENUNTUT
Jangan cemari hati dan cinta dengan begitu banyak tuntutan. Bahkan, sebaliknya, Anda harus belajar untuk selalu memberi yang terbaik kepada orang lain, termasuk kepada pasangan, melalui cinta Anda. Hanya dengan cinta yang benar, semua itu dapat Anda wujudkan. Sikap seperti ini akan membuat Anda tetap setia kepada cinta Anda, yang tentu berbuah positif dalam hubungan dengan pasangan.

Terlalu banyak menuntut hanya akan berujung pada kepentingan pribadi, sehingga tidak akan mampu menambahkan kedewasaan hubungan. Bahkan, sangat mungkin malah menghancurkan jalinan kasih Anda. Bukankah bila hal ini terjadi, kesetiaan Anda pun akan luntur? Jadi, jangan banyak “menuntut” agar Anda tetap selalu setia kepada cinta dan hubungan Anda berdua.

3. JANGAN TAKUT DIKECEWAKAN
Mungkin ini sangat sulit Anda lakukan. Biasanya, setiap orang selalu menghindari rasa kecewa, dan selalu ingin senang terus. Tidak ada ruang dalam hatinya untuk rasa kecewa atau duka cita. Padahal, kehidupan memiliki banyak sisi yang harus dihayati.

Untuk itu, agar Anda tetap setia kepada cinta Anda, jangan takut dikecewakan! Tidak selamanya pertumbuhan pribadi berasal dari kesuksesan atau kebahagiaan. Adakalanya, Anda harus merasakan kekecewaan akibat hubungan dengan orang lain, termasuk pasangan Anda. Sangat mungkin ada salah paham, cekcok, atau pertengkaran kecil yang tentu akan membuat hati Anda terluka. Namun, jangan takut. Anda dapat mendewasakan diri dari “luka-luka kecil” seperti ini.

Bila Anda sudah mampu menghadapi situasi sulit ini, Anda tetap akan setia terhadap cinta Anda. Cintalah yang akan menghibur Anda dari goresan luka. Cintalah yang akan menyemangati hidup Anda untuk bangkit dari kekecewaan. Jadi, jangan buramkan cinta bila Anda sedang kecewa. Kesetiaan terhadap cinta inilah yang akan terus menguatkan hubungan kasih Anda dengan pasangan.

4. JADILAH PENGHIBUR YANG BAIK
Tempatnya cinta adalah hati. Bila hati sedang terluka, seseorang memerlukan penghiburan. Begitu pula bila hati pasangan Anda sedang berduka, hiburlah dia. Cinta Andalah yang akan menggerakkan diri Anda untuk memberi penghiburan dan penguatan bagi pasangan.

Semua itu dapat Anda lakukan bila Anda memiliki cinta yang bermahkotakan kesetiaan. Anda tidak akan pernah dapat menjadi penghibur yang baik bila cinta Anda tidak Anda bekali untuk “setia di saat duka sedang berkuasa.” Jadi, belajarlah menjadi penghibur yang baik bagi pasangan. Mulailah dari mencintai diri dengan benar dan selalu setialah terhadap cinta Anda. Yakinlah, hubungan kasih bersama pasangan akan semakin mesra dengan suasana penuh penghiburan ini.

5. PAHAMI SEPENUH HATI
Manusia tidak selalu berada dalam situasi yang mudah. Seringkali, pasangan berada dalam situasi sulit dan mungkin Anda pun kesulitan untuk memahaminya. Mungkin ia sedang frustrasi, putus asa, atau gagal. Nah, Anda harus bisa memahami hati pasangan yang sedang terpuruk ini. Pahami dia dengan sepenuh hati, jangan malah terpancing memperburuk suasana batinnya. Misalnya Anda mengomeli kenapa dia bisa gagal, atau menyalahkannya.

Hindari sikap seperti ini. Hanya dengan tetap setia kepada cinta Anda, Anda akan mampu menerima dan memahami suasana hati pasangan. Dengan kesetiaan pula, Anda menginspirasi pasangan untuk sesegera mungkin bangkit dari frustrasinya. Semua itu hanya dapat Anda lakukan dengan cinta, bukan? Jangan sedetik pun meninggalkan cinta Anda dan tetap setialah di dalamnya. Dengan begitu, pasangan akan lebih mencintai Anda karena Andalah yang bisa menjadi penyejuk di saat suasana buruk terjadi.

6. SYUKURI APA YANG TERJADI
Jangan mengeluh dan mengumpat bila Anda sedang gagal, berduka, ataupun kecewa. Ucapkan syukur atas karunia hari-hari Anda yang penuh warna pengalaman hidup. Ucapkan syukur karena semua peristiwa membawa Anda bertumbuh dalam kedewasaan.

Dengan sikap ini, Anda akan dapat tetap setia dalam cinta Anda. Kekalutan hidup tidak akan membuat jiwa Anda kerdil. Bahkan sebaliknya, Anda akan semakin tangguh menghadapi apa pun yang terjadi. Jadi, tetap setialah kepada cinta Anda dengan mensyukuri semua pengalaman hidup Anda. Dari sinilah hubungan kasih dengan pasangan akan semakin kokoh.

7. MANDIRI DALAM PIKIR DAN TINDAKAN
Kemandirian bukan berarti harus memikirkan diri sendiri tanpa memerhatikan orang lain, terutama pasangan hidup. Kemandirian dalam berpikir dan bertindak berarti mengedepankan rasa percaya diri dalam menghadapi setiap peristiwa yang terjadi. Dengan demikian, tak perlu menunggu pasangan bertindak ketika Anda harus menentukan sikap terhadap suatu momen penting.

Kemandirian akan membuat Anda dapat tetap setia terhadap pasangan dan diri Anda sendiri. Anda akan semakin yakin bahwa cinta Anda membawa kekuatan diri yang berujung pada sikap positif dalam memandang cinta dan jalinan kasih Anda. Untuk itu, berusahalah untuk mandiri dalam pikir dan tindakan, agar kesetiaan terhadap cinta terus pula berkembang. Hubungan kasih pun akan semakin kuat dan mandiri.

8. TEGUH DALAM HARAPAN
Cinta tanpa pengharapan tentu akan sia-sia. Hidup tak akan pernah bergerak ke depan tanpa pengharapan. Seakan tidak memiliki fokus ke arah yang lebih baik lagi. Anda juga tidak akan dapat menambahkan sedikit demi sedikit makna cinta dalam hidup Anda. Untuk itu, milikilah harapan dan berusahalah untuk selalu untuk mewujudkannya.

Dengan demikian, Anda akan tetap setia kepada cinta Anda; karena harapan Andalah yang mendorongnya. Tanpa setia dalam cinta, Anda tidak akan bergairah dalam mewujudkan harapan-harapan Anda, terutama harapan agar hidup penuh kasih dan sayang dengan pasangan. Jadi, selalu perteguh harapan akan hidup lebih baik dalam cinta dan kehidupan Anda berdua.

9. PADUKAN KATA DAN PERBUATAN
Cinta sebaiknya tak hanya disimpan di bibir semata. Juga, jangan hanya diungkapkan dengan untaian kata yang indah. Padukan kata dan perbuatan, sehingga makna cinta Anda dapat Anda rasakan bersama pasangan. Paduan ini akan menjadi bukti bahwa Anda tetap setia terhadap cinta Anda. Kesetiaan ini membuat hubungan kasih bersama pasangan selalu berada dalam kejujuran dan kepercayaan.

Ini karena Anda selalu setia dan konsisten terhadap ucapan dan perbuatan Anda. Dengan demikian, Anda berdua akan benar-benar menikmati kesetiaan dengan sepenuh hati. Tidak ada kekhawatiran akan terjadi kebohongan

Jumat, 26 November 2010

SURGA DI TELAPAK KAKI IBU


Wah..,tentu kalimat ini masih hangat di telinga kita bukan..!!!
Jangan salah artian,kawan..!! Bukan berarti kita menyembah-nyembah kaki ibu,membersihkan kaki ibu, dan lain sebagainya deh...!!

Jelasnya,
Bahwa kita harus selalu patuh dan taat kepada orang tua kita,terutama kepada ibu kita.
Jangan melawannya,membentaknya,ataupun bersikap kasar.
Gak mau kan bernasib serupa dengan Malin Kundang si anak durhaka.Di akhir hayatnya mendapat hal yang mengerikan dari ibunya.Pelajaran buat semuanya deh,buat saya pribadi tentunya...!!

Jadi,sejadi jadinya,
Kita mesti baik-baik kepada ibu kita,jika kita tidak mau menyesal di kemudian hari.
Betapa beruntungnya yang masih memiliki ibu,tengoklah orang lain yang tidak seberuntung itu.

Apa ada diantara kalian..??
Semoga tidak..!!

Ayo kawan sebelum semuanya terlambat..!!!
IBUU.., I'M COMING...!!! :)

STOP BERMIMPI, MULAILAH BERTINDAK



Mimpi,mimpi, dan mimpi...Enak kali yah jadi begini, jadi begitu, punya ini, punya itu..!!!

STOP..!!!

Boleh bermimpi,tapi ambillah tindakan untuk mewujudkan impianmu..!!
Memang benar,semuanya dari impian.
Karena impian,membuat hidup semakin lebih indah,membuat hidup lebih berarti.
Dengan impian,kita dapat menentukan goal-goal terbaik..!!

Ok,Apa guna jika kita hanya bisa bermimpi..??
Ayo kawan,semangat ambil tindakan memulai semuanya untuk mewujudkan impian kita..!!

Jangan takut gagal..!!
Bangkit,bangkit dan terus bangkit..!!
Tunjukkan kepada dunia,impianmu bisa jadi kenyataan.

SEMANGAAAAAT....!!!!

Kamis, 25 November 2010

Sayangi Mereka, Mereka Saudara Kita

Mereka jarang tersenyum bukan karena mereka enggan untuk tersenyum. Tapi hidup dan waktu seolah menuntut mereka untuk menghabiskan sebagian besar kehidupan untuk bekerja keras sehingga terkadang mereka lupa bahwa ada waktu untuk tersenyum. Seolah dunia begitu keras menuntut mereka hingga mereka lupa untuk tertawa. Lihatlah teman….bahkan mereka tidak punya waktu untuk tersenyum. Apa mereka lupa cara tersenyum? Atau karena mereka tak pernah menerima senyuman, makanya mereka tak tahu lagi bagaimana caranya tersenyum?
Terkadang aku melihat dunia memang terlalu keras pada mereka. Bukan dunia sebagai objek, tapi dunia dengan manusianya. Bagaimana jika sesekali kita tidak menghabiskan waktu di tempat-tempat yang indah? Kenapa kita tak meluangkan waktu sejenak untuk memperhatikan mereka? Jika tak mau atau tak mampu membantu mereka dengan materi, tidak ada salahnya juga kita menghargai mereka dengan sebuah senyuman ikhlas dari wajah kita. Bukankah mereka juga saudara kita???
Teman,,, andai kita punya waktu untuk memperhatikan kehidupan mereka yang begitu sederhana. Maka kita akan menemukan kehidupan yang begitu indah. Di sana kita sadar betapa lebih beruntungnya kita….
Teman… tidak ada salahnya sesekali kita berjalan kaki sendirian di tengah keramaian sambil memperhatikan lingkungan kita. Cobalah luangkan waktu sedikit saja untuk itu. Sekali lagi, jika tak dapat memberi pada mereka, paling tidak kita bisa sadar dan lebih memahami lagi hidup kita.
Aku bangga pada mereka. Mereka hebat. Dengan kehidupan yang begitu keras, mereka tetap bisa menjalaninya. Meski tak tahu dengan apa hidup ini akan dilanjutkan esok hari dan dengan apa perut mereka akan diisi, mereka tetap menanti datangnya mentari pagi. Mereka bilang kalau mereka percaya bahwa selama mereka masih hidup, maka rezeki dari Allah akan tetap ada untuk mereka,rezeki akan tetap ada selama mereka masih percaya dan mau berusaha serta berdo’a.
Mereka dengan kesederhaannya selalu bahagia dan bersyukur ketika mendapatkan sejumlah uang. Jika orang kaya yang menerima uang sejumlah itu, mungkin mereka menganggap uang itu tak berarti apa-apa. Tapi mereka tersenyum dengan mata yang berkaca-kaca ketika mendapatkannya. Mengapa harus ada perbedaan seperti itu?
Jika si miskin datang ke rumah si kaya, sangat jarang atau bahkan tak akan ada sambutan hangat bagi mereka. Tapi, ketika si kaya yang datang ke rumah si miskin, maka si miskin terlihat begitu menghargai. Seolah mereka didatangi oleh tamu agung di rumahnya. Sekali lagi, mengapa harus ada perbedaan seperti itu?
Jika suatu ketika si miskin dengan pakaiannya yang tampak lusuh dan kotor terjatuh, maka si kaya tak akan menghiraukan karena mungkin bagi mereka tidak akan menimbulkan manfaat apa-apa bagi dirinya. Yang ada paling hanya akan mengotori pakaiannya, mungkin itulah yang ada di fikirannya. Tapi, si miskin masih tetap berbeda dengan si kaya. Ketika keadaan berbalik, maka si miskin akan tetap membantu. Si miskin begitu penghiba. Hati mereka begitu lembut, sehingga tak mampu membiarkan orang lain dalam kesusahan karena mereka tahu bagaimana rasanya kesusahan itu.
Ya Rabb….saudara-saudaraku itu mungkin di dunia tidak seberuntung yang lainnya. Mereka tidak dapat memiliki apa-apa yang mereka impikan. Tapi semoga mereka tetap bahagia dan penuh rasa syukur pada_Mu Rabb..
Ya Rabb…. Sayangi saudara-saudaraku itu. Jangan biarkan mereka jauh dari_Mu. Ingatkan mereka selalu bahwa ada Engkau yang tetap menyayangi dan menjaga mereka. Dan berikanlah selalu semangat bagi mereka.
Ya Rabb… Berikan hati yang lembut pada mereka. Jangan biarkan kerasnya perlakuan yang mereka dapat menjadikan hati mereka ikut keras. Tapi jadikan kekerasan yang mereka terima itu sebagai bahan untuk lebih membuat hati mereka jernih melihat segala sesuatu.
Ya Rabb…Jangan biarkan rasa rendah diri melekat pada diri mereka akibat cemooh yang mereka terima. Tapi biarkan rasa rendah hati bersemayam pada diri mereka. Jagalah mereka agar tetap yakin akan kuasa_Mu dan agar mereka tetap beribadah kepada_Mu sehingga mereka dapat bertemu dengan kebahagiaan yang hakiki bersama_Mu.
Mungkin benar bahwa aku tak dapat berbuat apa-apa. Aku hanya seorang anak yang bahkan sampai saat ini masih bergantung pada orang tuaku. Lalu apa yang dapat aku lakukan??? Ya…kalian boleh mengatakan bahwa aku tak bisa apa-apa.
Tapi mereka tetap saudaraku. Dan sekarang, aku hanya bisa berdo’a untuk mereka semua, di manapun mereka berada. Meski tak tahu apa-apa tentang mereka, yang jelas, satu hal yang sangat aku tahu bahwa MEREKA ADALAH SAUDARAKU……
Maaf jika terlintas pemikiran bahwa tampaknya aku terlihat lebih berpihak pada si miskin. Tapi, jujur, bagaimana pun juga aku memang lebih menyayangi si miskin. Namun, bukan berarti pula aku membenci si kaya karena aku juga tahu bahwa Allah tidak pernah membenci seseorang karena dia kaya atau miskin. Hanya saja, tulisan ini ku buat ketika aku melihat apa yang ku ceritakan saat ini. Dan bukan berarti hal ini harus terjadi selamanya.
Yang jelas, aku sangat berharap, kaya atau miskinkah, yang terpenting adalah bagaimana kita menghargai amanah yang diberikan kepada kita…
MAAf jika aku terlihat sok tahu. Bukan maksud mengurui karena aku sadar bahwa tak pantas diri ini menjadi seorang guru. Jika menemukan kebenaran, maka ambillah. Tuhan selalu menginginkan hamba Nya memperoleh kebenaran karena kebenaran itu niscaya hanya dari Nya. Tapi, jika hanya ada kesalahan dan keburukan dari tiap untaian kata, mungkin itu karena si penulis ini yang tak mengerti apa-apa atau masih terlalu bodoh memaknai kehidupan…

Tak Ada Jalan Pintas

Quantcast

cerita motivasiKeberhasilan tak diperoleh begitu saja. Ia adalah buah dari pohon kerja keras yang berjuang untuk tumbuh. Jangan terlalu berharap pada kemujuran. Apakah kalian tahu apa itu kemujuran? Apakah kalian dapat mendatangkan kemujuran sesuai keinginan kalian? Padahal kita tahu, kita tak selalu mampu menjelaskan dari mana datangnya.
Sadarilah bahwa segala sesuatu berjalan secara alami dan semestinya. Layaknya proses mendaki tangga, kalian melangkahkan kaki kalian melalui anak tangga satu per satu. Tak perlu repot-repot membuang waktu kalian untuk mencari jalan pintas, karena memang tak ada jalan pintas. Sesungguhnya kemudahan jalan pintas itu takkan pernah memberikan kepuasan sejati. Untuk apa kalian berhasil jika kalian tak merasa puas?
Hargailah setiap langkah kecil yang membawa anda maju. Janganlah melangkah dengan ketergesaan, karena ketergesaan adalah beban yang memberati langkah saja.
Amatilah jalan lurus kalian. Tak peduli bergelombang maupun berbatu, selama kalian yakin berada di jalan yang tepat, maka melangkahlah terus. Ketahuilah, jalan yang tepat itu adalah jalan yang menuntun kalian menjadi diri kalian sendiri.

Rabu, 24 November 2010

KEJUJURAN

bersiaplah selalu untuk menghadapi stuasi yang menuntut kejujuran anda,nasehat agar kita senantiasa berlaku jujur lebih mudah di ucapkan dari pada kenyataan,bayangkan seseorang dalam keadaan "terjepit".

misal ia berkata jujur,ia akan kehilangan keuntungan besar yang sudah ada dalam genggamannya,sebaliknya bila mau sedikit berdusta bukan hanya keuntungan namun juga kebanggaan yang akan diraihnya sebenarnya,kejujuran tidak berkaitan dengan untung-rugi.kejujuran adalah sikap yang tidak perlu dihitung dengan nilai,kejujuran bukanlah sebuah pilihan.sesorang mengapa dusta adalah pilihan?
karena anda tak bisa menipu diri sendiri hati. nurani tak bisa bunkam meski ia hanya berbisik lirih.
pepatah kuno ini tak pernah lekang bagaimanapun majunya sebuah perekonomian." bawalah sekeping kejujuran dalam saku anda, itu melebihi makhota raja diraja sekalipun.

Senin, 22 November 2010

8 Makanan untuk Otot Anda


Makanan Untuk Otot AndaAda banyak tersedia makanan, tetapi hanya sebagian yang berguna untuk otot anda. Tentunya bukan berarti yang lain tidak berguna, tetapi gunanya adalah untuk bagian lain dari tubuh. Dengan 8 makanan ini anda dapat membangun otot anda dan lebih percaya diri dengan tubuh anda.
1. Putih Telur
Ini adalah protein yang sempurna untuk membangun otot anda. Putih telur mempunyai BV (biologic value) yang paling tinggi serta kandungan yang paling tinggi.
2. Tauge
Makanan kecil ringkih ini ternyata mempunyai khasiat yang luar biasa pada tubuh kita. Kandungan vitamin E yang tinggi pada makanan ini berfungsi sebagai anti oksidan yang dapat mencegah radikal bebas yang terjadi setelah kita melakukan latihan beban yang berat. Semakin sedikit otot yang terkena radikal bebas, semakin cepat pemulihan otot anda dan pertumbuhannya.
3. Ikan Laut
Ini adalah makanan favorit kita yang ternyata juga sangat berguna bagi tubuh kita. Kandungan asam omega 3nya dapat mencegah penguraian otot setelah kita berlatih berat. Dengan demikian otot kita tidak berkurang dan bisa langsung bertambah otot baru sehingga anda terlihat lebih besar.
4. Yogurt
Kandungan CLA pada yogurt sangat membantu anda untuk menjaga tubuh anda dari lemak. Zat ini dapat membantu pengurangan lemak pada tubuh anda. Selain itu kandungan karbohidrat yang tinggi dan bersih dapat membantu tubuh anda yang sangat membutuhkan karbohidrat selesai berlatih berat.
5. Daging Sapi
Lebih dari sumber protein, daging sapi juga banyak mengandung zat besi dan seng. Selain itu makanan ini juga mengandung kreatin, bahan yang dapat memompa otot anda untuk bisa bekerja lebih keras dan tumbuh lebih cepat. Selain itu, sebagai alternatif, anda juga bisa menikmati daging ayam yang memiliki jumlah protein yang sama, tapi tanpa kreatin.
6. Alpukat
Kandungan lemak tak jenuh berfungsi sebagai anti katabolik sehingga dapat mencegah kerusakan otot dan memperkuatnya.
7. Air
Tubuh, dan juga otot, terdiri dari 80% air. Karena itu air berperan sangat penting pada pertumbuhan otot anda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa otot yang mengandung cukup air lebih mudah membuat sintesa protein dibandingkan yang kekurangan air.
8. Kopi/Coklat
Wow, yang ini anda mungkin kaget. Tetapi kopi memang memiliki kandungan yang sudah terkenal, yaitu kafein yang dapat memacu kerja jantung anda sehingga otot anda dapat bekerja lebih kuat untuk mengangkat beban serta membantu pembakaran lemak sehingga dapat merampingkan tubuh anda. Tetapi jika anda memiliki problem kesehatan yang berkaitan dengan kafein maka sebaiknya anda hindari kopi atau kafein dalam bentuk lainnya. Dan juga sebaiknya kopi (bukan kafein) anda batasi konsumsinya karena juga memiliki pengaruh pada hormon kortisol. Untuk konsumsi kafein bisa didapatkan dari suplemen ataupun sumber alami seperti teh dan coklat.

ARTI CINTA DAN PERSAHABATAN



dear All,


Ini mungkin akan menolongmu untuk membuat suatu keputusan..... Apakah kamu punya
beberapa pandangan ttg siapa saja.......... Yang sangat berarti bagimu?

Ada seorang pria yang mencintai 2 gadis pada saat yang sama, tetapi ia tak tahu
mana yang lebih ia cintai. Seseorang membeitahu dia: "Jika kamu sedang senang,
siapa yang pertama kali muncul dalam pikiranmu? Jika kamu memikirkan salah
satunya, maka dialah yang lebih kamu cintai.."
BUKAN, ITU BUKAN CARA UNTUK MENGUJI FORMULA CINTA.

Tanyakan pada dirimu sendiri, pertanyaan manis ini: "Saat kamu sedang sedih,
pria/wanita manakah yang kamu inginkan untuk berbagi kesedihan?" Kalo kamu
memikirkan pria/wanita itu pertama kali, maka dialah yang lebih kamu cintai..."
Bagaimanapun juga, jika kamu memikirkan pria/wanita yang sama saat kamu sedang
bahagia maupun sedih, itulah yang terbaik.Tapi kalo kamu tidak memikirkan
pria/wanita yang sama saat kamu sedang senang, dan saat kamu sedang sedih, aku
sarankan pilihlah dia yang kamu inginkan untuk berbagi kesedihan denganmu.

Soalnya, dalam hidup ini, kepedihan lebih banyak,ketimbang kebahagiaan...
Ada banyak orang dimana kamu dapat berbagi kesenangan yang kamu punya, ngga
penting apakah mereka kekasihmu apa ngga.Kalo hidup kamu adalah hidup yang
bahagia, kamu tetap dapat menikmatinya sendiri.Kesedihan, bagaimanapun juga ngga
banyak orang yang mau berbagi beban hidup denganmu. Pada siapa kamu bersedia
menceritakan kesedihanmu, Maka dia akan menjadi seorang yang dekat dan yang
paling mengerti dirimu...

Dengan kata lain, jika dia hanya memikirkan kamu saat dia sedang senang, tetapi
mencari seseorang yang lain saat dia sedih, ini adalah jenis cinta yang sangat
tidak stabil, ia tidak menganggap kamu sebagai seseorang yang dapat bersamanya
menjalani sisa hidup ini.

Tentu saja, aku sih seneng banget kalo aku adalah orang yang pertama kali
menjadi tempat berbagi kegembiraan oleh seseorang. Tapi ketika dia sedih, aku
akan sangat bersedia tuk tetap disisinya dan menentramkan kesedihan hatinya.
Hanya dengan begitu, aku dapat percaya bahwa aku itu menempati posisi yang
penting di hatinya.Kalo kamu sedih, siapa yang pertama kali kamu pikirkan?

~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~ ~
Persahabatan adalah sesuatu yang aneh.
Masing-masing kita mendapati bahwa kita saling menceritakan detil kehidupan kita
pada sahabat kita... sesuatu yang bahkan tak pernah kita> bagikan dengan
keluarga kita.Tapi, apakah Teman itu? Orang yang kita percayai? Bahu tempat kita
menangis? Telinga untuk mendengar? Hati untuk ikut merasakan apa yang kita
rasakan? Mata yang melihat hal yang sama dengan apa yang kita lihat? Tangan yang
senantiasa siap bekerja sama dengan kita?
Teman adalah kesemuanya itu... dan lebih. Ngga peduli dimana kita bertemu, ngga
peduli seberapa lamanya kita bersama...
Aku memanggilmu Teman...
Kata yang singkat, terlalu banyak perasaan didalamnya, suatu kata yang diisi
dengan perasaan, kata yang dipenuhi dengan rasa sayang.Sungguh, hal-hal ruar
biasa yang ada dalam bungkusan kecil.Sekali bungkusan persahabatan telah
terbuka,tak akan pernah dapat ditutup lagi....Itu adalah Buku yang selalu
menunggu... menunggu untuk dibaca dan dinikmati.
Mungkin kita memiliki ketidaksetujuan kita,...mungkin kita mempunyai kekecewaan
kita,...
Mungkin kita berbantahan,...kita mungkin mencemaskan satu sama lain,....

Persahabatan adalah ikatan yang unik, yang mana telah melewati segala
kemalangan...
Sebagian dari diri kita telah ada dalam persahabatan, humor-humor
kita,pengalaman kita, air mata kita....

Persahabatan adalah suatu dasar,.... yang berguna bagi kehidupan,....dan bagi
CINTA....

Minggu, 21 November 2010

99 LANGKAH MENUJU KESEMPURNAAN IMAN

01. Bersyukur apabila mendapat nikmat;
02. Sabar apabila mendapat kesulitan;
03. Tawakal apabila mempunyai rencana/program;
04. Ikhlas dalam segala amal perbuatan;
05. Jangan membiarkan hati larut dalam kesedihan;
06. Jangan menyesal atas sesuatu kegagalan;
07. Jangan putus asa dalam menghadapi kesulitan;
08. Jangan usil dengan kekayaan orang;
09. Jangan hasad dan iri atas kesuksessan orang;
10. Jangan sombong kalau memperoleh kesuksessan;
11. Jangan tamak kepada harta;
12. Jangan terlalu ambitious akan sesuatu kedudukan;
13. Jangan hancur karena kezaliman;
14. Jangan goyah karena fitnah;
15. Jangan berkeinginan terlalu tinggi yang melebihi kemampuan diri.
16. Jangan campuri harta dengan harta yang haram;
17. Jangan sakiti ayah dan ibu;
18. Jangan usir orang yang meminta-minta;
19. Jangan sakiti anak yatim;
20. Jauhkan diri dari dosa-dosa yang besar;
21. Jangan membiasakan diri melakukan dosa-dosa kecil;
22. Banyak berkunjung ke rumah Allah (masjid);
23. Lakukan shalat dengan ikhlas dan khusyu;
24. Lakukan shalat fardhu di awal waktu, berjamaah di masjid;
25. Biasakan shalat malam;
26. Perbanyak dzikir dan do’a kepada Allah;
27. Lakukan puasa wajib dan puasa sunat;
28. Sayangi dan santuni fakir miskin;
29. Jangan ada rasa takut kecuali hanya kepada Allah;
30. Jangan marah berlebih-lebihan;
31. Cintailah seseorang dengan tidak berlebih-lebihan;
32. Bersatulah karena Allah dan berpisahlah karena Allah;
33. Berlatihlah konsentrasi pikiran;
34. Penuhi janji apabila telah diikrarkan dan mintalah maaf apabila karena sesuatu sebab tidak dapat dipenuhi;
35. Jangan mempunyai musuh, kecuali dengan iblis/syaitan;
36. Jangan percaya ramalan manusia;
37. Jangan terlampau takut miskin;
38. Hormatilah setiap orang;
39. Jangan terlampau takut kepada manusia;
40. Jangan sombong, takabur dan besar kepala;
41. Berlakulah adil dalam segala urusan;
42. Biasakan istighfar dan taubat kepada Allah;
44. Hiasi rumah dengan bacaan Al-Quran;
45. Perbanyak silaturrahim;
46. Tutup aurat sesuai dengan petunjuk Islam;
47. Bicaralah secukupnya;
48. Beristeri/bersuami kalau sudah siap segala-galanya;
49. Hargai waktu, disiplin waktu dan manfaatkan waktu;
50. Biasakan hidup bersih, tertib dan teratur;
51. Jauhkan diri dari penyakit-penyakit bathin;
52. Sediakan waktu untuk santai dengan keluarga;
53. Makanlah secukupnya tidak kekurangan dan tidak berlebihan;
54. Hormatilah kepada guru dan ulama;
55. Sering-sering bershalawat kepada nabi;
56. Cintai keluarga Nabi saw;
57. Jangan terlalu banyak hutang;
58. Jangan terlampau mudah berjanji;
59. Selalu ingat akan saat kematian dan sedar bahawa kehidupan dunia adalah kehidupan sementara;
60. Jauhkan diri dari perbuatan-perbuatan yang tidak bermanfaat seperti mengobrol yang tidak berguna;
61. Bergaul lah dengan orang-orang soleh;
62. Sering bangun di penghujung malam, berdoa dan beristighfar;
63. Lakukan ibadah haji dan umrah apabila sudah mampu;
64. Maafkan orang lain yang berbuat salah kepada kita;
65. Jangan dendam dan jangan ada keinginan membalas kejahatan dengan kejahatan lagi;
66. Jangan membenci seseorang karena pahaman dan pendiriannya;
67. Jangan benci kepada orang yang membenci kita;
68. Berlatih untuk berterus terang dalam menentukan sesuatu pilihan
69. Ringankan beban orang lain dan tolonglah mereka yang mendapatkan kesulitan.
70. Jangan melukai hati orang lain;
71. Jangan membiasakan berkata dusta;
72. Berlakulah adil, walaupun kita sendiri akan mendapatkan kerugian;
73. Jagalah amanah dengan penuh tanggung jawab;
74. Laksanakan segala tugas dengan penuh keikhlasan dan kesungguhan;
75. Hormati orang lain yang lebih tua dari kita
76. Jangan membuka aib orang lain;
77. Lihatlah orang yang lebih miskin daripada kita, lihat pula orang yang lebih berprestasi dari kita;
78. Ambilah pelajaran dari pengalaman orang-orang arif dan bijaksana;
79. Sediakan waktu untuk merenung apa-apa yang sudah dilakukan;
80. Jangan sedih karena miskin dan jangan sombong karena kaya;
81. Jadilah manusia yang selalu bermanfaat untuk agama,bangsa dan negara;
82. Kenali kekurangan diri dan kenali pula kelebihan orang lain;
83. Jangan membuat orang lain menderita dan sengsara;
84. Berkatalah yang baik-baik atau tidak berkata apa-apa;
85. Hargai prestasi dan pemberian orang;
86. Jangan habiskan waktu untuk sekedar hiburan dan kesenangan;
87. Akrablah dengan setiap orang, walaupun yang bersangkutan tidak menyenangkan.
88. Sediakan waktu untuk berolahraga yang sesuai dengan norma-norma agama dan kondisi diri kita;
89. Jangan berbuat sesuatu yang menyebabkan fisikal atau mental kita menjadi terganggu;
90. Ikutilah nasihat orang-orang yang arif dan bijaksana;
91. Pandai-pandailah untuk melupakan kesalahan orang dan pandai-pandailah untuk melupakan jasa kita;
92. Jangan berbuat sesuatu yang menyebabkan orang lain terganggu dan jangan berkata sesuatu yang dapat menyebabkan orang lain terhina;
93. Jangan cepat percaya kepada berita jelek yang menyangkut teman kita sebelum dipastikan kebenarannya;
94. Jangan menunda-nunda pelaksanaan tugas dan kewajiban;
95. Sambutlah huluran tangan setiap orang dengan penuh keakraban dan keramahan dan tidak berlebihan;
96. Jangan memforsir diri untuk melakukan sesuatu yang diluar kemampuan diri;
97. Waspadalah akan setiap ujian, cobaan, godaan dan tentangan. Jangan lari dari kenyataan kehidupan;
98. Yakinlah bahwa setiap kebajikan akan melahirkan kebaikan dan setiap kejahatan akan melahirkan merusakan;
99. Jangan sukses di atas penderitaan orang dan jangan kaya dengan memiskinkan orang

Rabu, 10 November 2010

Mobil Obama Saat Berkunjung ke Indonesia


Mobil kepresidenan AS tak lain adalah Cadillac Presidential Limousine yang diproduksi General Motors. Mobil anti teror ini pertama kali muncul saat inaugurasi Presiden Barack Obama, Selasa (20/1) 2009 di Washington DC, AS. Eksterior mobil Obama masih seperti Cadillac STS dan DTS, tetapi mengalami sedikit perubahan. Namun lampunya masih mirip dengan Escalade, gril dan lampu ekor  juga serupa dengan Cadillac STS.
Cadillac Obama mampu menahan proyektil peluru, mobil dipres dengan menggunakan berbagai logam seperti aluminium, titanium dan material keramik. Pintu setebal 8 inci yang hampir mirip dengan pintu kabin pesawat Boeing 787, dilengkapi untuk menambah keamanan penumpangnya.
Sementara kaca mobil juga tahan peluru, namun tidak ada satupun orang luar yang tahu kemampuan kaca mobil tersebut. Sebagai perbandingan, kaca sejenis yang tebalnya hanya setengah inci saja, mampu menahan peluru pistol kaliber terbesar, Magnum 44, yang ditembakkan dari jarak nol inci.
Jika tebalnya antara 1,25 sampai 1,5 inci, kaca sejenis itu dapat menahan peluru dari senapan serbu. Hantaman balistik akan diserap lapisan kaca dan plastik dan perisai “anti-spall” yang menempel akan mencegah pecahan kaca masuk ke wilayah penumpang.
Bahan yang digunakan untuk “body” kendaraan juga dirahasiakan, tapi biasanya terdiri dari baja “dual-hardness”, aluminum, titanium dan keramik.
Mobil itu tidak punya “sun roof” dan sulit untuk melihat ke dalam kecuali si penumpang menyalakan lampu “fluorescent” .
Ban terbuat dari serat kevlar yang tahan bocor serta velg baja yang masih bisa melaju jika ban terkelupas.
Fitur keselamatan bukan hanya itu saja, di mobil juga tersedia cadangan darah untuk Obama, persediaan oksigen, kamera night vision, gas air mata dan sejumlah fasilitas lain.
Dengan semua perlengkapan itu, walhasil, mobil Obama cukup berat, mobil ini pun hanya memiliki top speed 96 km per jam dan menghabiskan bahan bakar setiap 8 mil per galonnya.
Dari sisi interior, untuk jok seperti halnya Cadillac CTS juga dijahit dengan tangan. Kursi penumpang belakang, sangat luas dengan tempat duduk eksklusif untuk Obama dan staf eksekutifnya.
Logo presiden bordiran ditempatkan di tengah panel jok belakang Limo. Stempel presiden juga tertempel di luar pintu belakang.
Ditambah  Cadillac Obama berarti menambah panjang deretan presiden AS yang menggunakan limo mewah ini. Peran Cadillac dimulai pada Perang Dunia I.